Inilah Manfaat Sabun Cuci Tangan, Tidak Hanya Usir Kuman

MEMBIASAKAN cuci tangan setelah melakukan aktivitas apapun  tampak sepele, namun  sangat penting dilakukan.

Pasalnya, manfaat cuci tangan cukup banyak. Salah satunya yang sangat penting adalah sudah  terbukti efektif untuk mencegah penyebaran penyakit dan juga pengendalian infeksi.

Karena banyaknya manfaat yang bisa diambil, itulah mengapa kegiatan cuci tangan ini harus diajarkan sejak dini pada anak-anak.

Bahkan, tak sedikit orang yang tidak menggunakan sabun cuci tangan saat mencuci tangan mereka. Padahal, sabun adalah salah satu barang yang bisa membasmi kuman. Ini juga menjadi alasan, mengapa banyak dijumpai himbauan seperti “Harap Mencuci Tangan dengan Sabun”.

Nah, apa saja sih manfaat sabun cuci tangan yang bisa dapatkan? Simak penjelasannya di bawah ini, ya!

Manfaat Lain dari Sabun Cuci Tangan

Kegiatan mencuci tangan dengan sabun, tidak hanya dikampanyekan di Indonesia saja, melainkan juga di berbagai negara seluruh dunia. Karena memang ini adalah salah satu usaha yang bisa dilakukan dengan mudah untuk mencegah penularan berbagai penyakit.

1.     Membasmi Kuman yang Berada di Permukaan Kulit

Menurut Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, ketika Anda mencuci tangan menggunakan sabun, ini akan sangat membantu membersihkan kotoran di permukaan tangan dan membasmi kuman yang bersarang di sana.

Kombinasi antara sabun dan air, adalah salah satu cara yang cukup efektif untuk membersihkan berbagai kuman yang ada di kulit tubuh.

2.     Mencegah Penularan Berbagai Penyakit

Menggunakan sabun ketika cuci tangan, tentu lebih efektif bunuh bakteri sumber penyakit, dibandingkan hanya mencuci menggunakan air saja.

Ada berbagai penyakit yang bisa saja dihindari dengan mencuci tangan menggunakan sabun, antara lain adalah diare, masalah pernafasan hingga infeksi saluran kencing.

Selain itu, cuci tangan dengan sabun juga membuat tangan lebih bersih dan wangi.

3.     Lebih Baik dari Handsanitizer

Manfaat sabun cuci tangan lainnya adalah lebih baik dari handsanitizer. Namun, sepertinya belum banyak yang mengetahui hal tersebut.

Ketika Anda mencuci tangan menggunakan air yang mengalir dan sabun anti bakteri, ini akan jauh lebih baik dibandingkan hanya menggunakan satu tetes gel dari hand sanitizer.

Selain itu, mencuci tangan dengan sabun juga lebih ampuh melepaskan kotoran di permukaan kulit.

4.     Mencegah Kemungkinan Adanya Resistensi Antimikroba

Apakah Anda tahu, jika terjadi banyak kasus kematian yang disebabkan karena adanya resistensi antimikroba?

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengendalikan dan mencegahnya adalah dengan menjaga kebersihan tangan, tentu saja dengan mencucinya menggunakan sabun.

Bahkan, hal ini juga telah dikampanyekan di banyak negara di Benua Eropa dan WHO di berbagai negara.

Bukankah sangat bermanfaat menggunakan sabun cuci tangan? Untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal, Anda bisa menggunakan sabun cuci tangan anti bakteri. Kandungan anti bakteri pada sabun, menambah performanya untuk membersihkan kuman lebih cepat dan efektif.

Ada banyak pilihan sabun anti bakteri yang tersedia di Blibli, marketplace terpercaya kita. Di Blibli, Anda bisa mendapatkan berbagai produk dengan harga yang sangat terjangkau sebab ada banyak promo dan diskon setiap harinya tanpa ketentuan khusus.

Selain itu, adanya layanan gratis ongkos kirim ke seluruh wilayah di Indonesia juga membantu Anda berbelanja lebih hemat lagi. Anda juga bisa menikmati fitur diskusi untuk berbincang secara langsung dengan para penjual terkait produk yang akan dibeli nantinya.

Berbagai kemudahan ini, tentu sangat membantu Anda menyediakan sabun anti bakteri dan ikut merasakan manfaat sabun cuci tangan, tidak hanya untuk diri sendiri, tapi juga untuk semua orang tersayang. ♦