Empat Program Korpri 2022-2027 Kontribusi Nyata Bagi Indonesia

Ketua Kopri, Prof Zudan Arif Fakrulloh saat memberikan sambutan di HUT Korpri ke-52 tahun 2023 / foto: istimewa

EXPONTT.COM – Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional Prof. Zudan Arif Fakrulloh mengatakan, organisasi pegawai negeri satu-satunya di Indonesia telah banyak berkontribusi nyata melalui 4 program Korpri.

“Sesuai tema HUT Korpri tahun ini ‘Korprikan Indonesia’, kami berharap Korpri semakin bermanfaat untuk masyarakat, dan makin dirasakan dampaknya oleh seluruh warga negara Indonesia,” ucapnya pada acara puncak HUT ke-52 Korpri di Gelanggang Olahraga Velodrome Rawamangun, Jakarta, Kamis 29 November 2023.

Penjabat Gubernur Sulawesi Barat ini menjelaskan empat program utama Korpri Nasional untuk tahun 2022-2027, diantaranya, pertama, mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik dan digitalisasi birokrasi.

Baca juga: Rekomendasi Audit Komprehensif oleh RUPS Bank NTT Berpotensi Tersesat di Jalan yang Benar

Korpri bersama Kementerian PANRB, BSSN dan Arsip Nasional mendorong penerapan digitalisasi untuk mendukung Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik.

“Sebanyak 34 kementerian/lembaga, 34 provinsi dan 412 kabupaten/kota sudah bergerak ke arah digitalisasi dengan menerapkan tanda tangan elektronik (TTE) atau digital signature,” ungkap Zudan.

Ia pun mengungkap, untuk level kabupaten/kota masih kurang 102, dan di level provinsi masih kurang 4 lagi yang belum menerapkan TTE.

Baca juga: Istri Mantan Gubernur NTT Piet A Tallo Meninggal Dunia

“Mudah-mudahan tahun depan kita bisa bersama-sama mendorong seluruh penyelenggara pemerintahan di pusat, provinsi dan kabupaten/kota meninggalkan tanda tangan dan cap basah menuju tanda tangan elektronik. Sehingga seluruh ASN bisa bekerja dari mana pun dan pelayanan publik bisa semakin cepat, murah dan mudah,” jelas Zudan.

Program kedua Korpri, menguatkan ideologi dan karakter ASN dan menjadikan ASN anggota Korpri sebagai perekat persatuan dan kesatuan.

“Kita harus menghindari kelompok garis geras dan menghindari pemicu konflik dalam keberagaman. Korpri itu adalah anak manis yang tegak lurus dengan negara,” ungkapnya.

Baca juga: Imbas Deviden ke Pemkot Turun, DPRD Kota Kupang akan Panggil Bank NTT

Ketiga, perlindungan karir dan bantuan hukum ASN, dan program keempat, meningkatkan kesejahteraan ASN.

Zudan menambahkan, selama ‘November Bulan Korpri’, Panitia HUT Korpri Nasional ke-52 juga telah sukses menggelar seminar nasional, kegiatan bakti sosial.

Wujudnya seperti kunjungan dan pemberian bantuan ke panti sosial dan kunjungan ke panti wreda, bantuan air bersih, sunatan massal, donor darah yang diikuti 111 kementerian atau lembaga dan pemda, penyaluran bantuan sembako, penanganan stunting, bantuan air bersih dan lain-lain.

Baca juga: Pemkot Kupang Bentuk Satgas, ASN Tidak Netral di Pemilu 2024 Disanksi Pemecatan

Pada puncak acara Apel dan Apresiasi Seni HUT ke-52 Korpri hari ini, Korpri Memilih Duta Korpri 2023 dan menyerahkan Anugerah Korpri Award 2023.

Salah satunya lifetime achievement Award diberikan kepada ASN berprestasi walaupun sudah berada di jabatan politis.

“Hari ini Museum Rekor Indonesia menyerahkan penghargaan Rekor MURI untuk penyelenggaraan ‘Donor Darah ASN Terbanyak’ dan Rekor MURI untuk ‘Turnamen e-Sport ASN dengan jumlah peserta terbanyak’,” kata Zudan.

Baca juga: Harga Air Asia Kupang-Denpasar Tak Lebih Murah dari Lion Air, Segini Perbandingannya

Sestama pada Badan Nasional Pengelola Perbatasan ini tak lupa mengajak segenap ASN menyukseskan agenda tahun depan, yakni MTQ VII Korpri Tingkat Nasional Tahun 2024 di Palangkaraya, dan penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional atau Pornas Korpri di Palembang pada 2025.(*)

Baca juga: Terlibat Kasus KDRT dan Penelataran Istri-Anak, Anggota DPRD Kota Kupang Terancam Diberhentikan?