Pemkot Kupang Ciptakan Tenaga Tukang Profesional

WARGA Kota Kupang yang ingin menggunakan tenaga tukang profesional untuk membangun rumahnya tidak sulit lagi mencari tukang profesional di Kota Kupang.
Pasalnya, Pemerintah Kota Kupang melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) bidang Bina Konstruksi, Senin 2 Juli 2018 telah menggelar pelatihan tenaga terampil konstruksi guna melahirkan tenaga tukang yang profesional dan bersertifikat di Hotel Maya.
Pelatihan yang berlangsung 2-6 Juli 2018 tersebut diikuti 30 peserta dan dibuka Wakil Wali Kota Kupang, Hermanus Man.
Dalam sambutannya Hermanus Man, mengatakan Pemerintah Kota Kupang tentu mempunyai maksud dari pelatihan tenaga terampil yang dilakukan ini.
Menurut Man, setiap pembangunan infrastruktur membutuhkan tenaga ahli dan tenaga terampil.
“Kalau tenaga ahli ada ijasah karena mereka sekolah tapi tenaga terampil atau yang kita sebut tukang itu juga harus punya sertifikat yang menunjukkan dia benar-benar terampil,” jelas Herman Man.
Dikatakan, saat ini jika sebuah perusahaan hendak mengikuti sebuah tender maka perusahaan itu harus melampirkan juga sertifikat tenaga terampil.
“Jadi pelatihan ini punya tujuan selain para tukang punya ketrampilan, juga mereka punya nilai ekonomis atau nilai tawar terhadap perusahaan yang mau menggunakan tenaga mereka. Jadi kalau tenaga ahli punya ijasah, tukang juga punya sertifikat pengganti ijasah,” ungkap Herman Man lagi.
Dia menaambahkan, kalau Pemerintah Kota Kupang tidak mengadakan pelatihan maka bisa saja setiap pembangunan infrastruktur yang dilakukan nanti tenaga tukangnya didatangkan dari luar NTT.
“Pelatihan ini dibuat supaya tukang-tukang yang ada bisa jadi tuan rumah di NTT atau di rumah sendiri,” tambah Herman Man.
Sementara Kepala Seksi Bina Konstruksi Dinas PUPR Kota Kupang, Iwan K. Julianus selaku panitia pelaksana pelatihan dalam laporannya, mengatakan maksud pelatihan adalah meningkatkan kualitas pekerja konstruksi yang berkompeten dan berdaya saing.
Sedangkan tujuan pelatihan, ungkap Julianus, terlaksananya kegiatan pelatihan tenaga terampil konstruksi lingkup kota Kupang dan tersedianya tenaga terampil konstruksi yang profesional dan memiliki sertifikat ketrampilan.
Julianus menambahkan, out put atau hasil yang diharapkan pasca digelarnya pelatihan yakni, tersedianya tenaga terampil konstruksi jabatan kerja tukang bangunan, gedung yang bersertifikat di Kota Kupang sebanyak 30 orang.
Pembukaan pelatihan diawali dengan penyematan tanda peserta dan helm secara simbolis dari Wakil Wali Kota Kupang, Hermmanus Man didampingi Kadis PUPR Kota Kupang, Benny Sain kepada 2 peserta pelatihan. ♦ epo