EXPONTT.COM – Senyum sumringah Kepala Sekolah Dasar (SD) Inpres Oebufu, Irma Boimau tak berhenti tersiar di wajahnya usai paduan suara para muridnya diumumkan sebagai juara 1 di Lomba Paduan Suara Tingkat SD se-Kota Kupang, pada Selasa 18 April 2023, di Taman Budaya Provinsi NTT, Kota Kupang.
Air mata bahagia Irma dan para murid pun kian tak terbendung saat Penjabat Wali Kota Kupang, George Hadjoh menyerahkan piala bergilir yang tingginya mencapai 1,5 meter itu. Bagaimana tidak, selama sembilan tahun lamanya ia memimpin sekolah tersebut baru sekali ini dirinya mencicipi manisnya menjadi juara.
Dirinya mengaku begitu terharu dengan perjuangan para murid, pelatih dan guru pendamping. Ia bahkan tak menyangka para murid keluar sebagai juara diajang yang diselenggarakan Pemerintah Kota Kupang itu.
Baca juga: George Hadjoh Sebut Lomba Paduan Suara Antarpelajar Jadi Sarana Gali Potensi Anak
“Kami tidak ekspektasi untuk juara, yang selalu saya pesan kepada anak-anak agar tampil yang terbaik semampu yang kamu bisa, cuma itu pesan saya kepada mereka sebelum lomba,” ungkapnya dengan wajah bahagia.
Selama sebulan lamanya 25 murid SD Inpres Oebufu berlatih. Para murid yang terdiri dari kelas VI itu seusai pelajaran sekolah berkumpul di salah satu ruangan sekolah dan berlatih setiap harinya.
“Dari jam 12 satu sampai jam dua siang mereka berlatih full setiap hari sekolah,” ungkap Irma Boimau.
Dengan membawakan lagu wajib Kota Kebanggaanku dan lagu pilihan Leworo piring Sina, suara para murid SD Inpres Oebufu berhasil memikat hati para juri dan penonton.
Baca juga: Jelang Idul Fitri 1444 H, Pemkot dan Polres Kupang Kota Kolaborasi Tingkatkan Pengamanan
Lovely Dando, salah satu anggota paduan suara SD Inpres Oebufu, sambil menitihkan air mata bahagia mengaku sangat bangga dan terharu karena bisa menjadi juara di tahun terakhirnya menjadi murid di SD Inpres Oebufu.
Gadis cilik yang bercita-cita sebagai penyanyi itu mengucapkan terima kasih kepada bapak-ibu guru yang telah mendampingi mereka hingga meraih juara. “Terutama orang tua yang selalu mendukung,” ucapnya sambil mengusap air mata di pipinya.
Paduan Suara SD Inpres Oebufu berhasil menyisihkan 114 SD se-Kota Kupang yang menjadi peserta dan keluar sebagai juara Lomba Paduan Suara Tingkat SD se-Kota Kupang.
Selain menjadi juara di ajang tarik suara, salah satu murid perempuan dari sekolah tersebut juga meraih peringkat 7 lomba pidato bahasa Inggris yang telah diselenggarakan sebelum lomba paduan suara.♦gor
Ikuti berita dari EXPONTT.com di Google News
Baca juga:Ini Daftar Juara Lomba Paduan Suara Antarpelajar SD/SMP se-Kota Kupang 2023