Pj Gubernur Laporkan ke Prabowo Pilkada Serentak di NTT Berjalan Aman

Pj Gubernur NTT, Andriko Noto Susanto saat memberikan sambutannya dalam acara Tanwir dan Resepsi Milad ke-112 Muhammadiyah di Universitas Muhammadiyah Kupang. Foto: Tim ExpoNTT

EXPONTT.COM – Penjabat (Pj) Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Andriko Noto Susanto melaporkan ke Presiden Prabowo Subianto untuk proses pilkada serentak Tahun 2024 di NTT, berjalan dengan aman dan lancar.

Hal ini disampaikan Andriko dalam sambutannya dalam acara Tanwir dan Resepsi Milad ke-112 Muhammadiyah di Universitas Muhammadiyah Kupang (UMK), Rabu 4 Desember 2024.

“Mohon ijin juga kami laporkan kepada Bapak Presiden bahwa pelaksanaan pemungutan suara Pilkada Serentak Tahun 2024 di Provinsi NTT pada tanggal 27 November yang lalu telah berjalan dengan aman, tertib dan lancar,” ujar Andriko.

Sebagai beranda terdepan NKRI yang berbatasan darat dengan Republik Demokratik Timor Leste dan berbatasan Laut dengan Negara Australia, Provinsi NTT dengan penduduk 5,6 juta jiwa, terdiri dari 21 Kabupaten dan 1 Kota.

“NTT dikaruniai alam yang sangat indah, sumber daya alam yang melimpah dan budaya adat istiadat yang sangat hangat dan bersahabat,” katanya.

Kabupaten Rote Ndao adalah wilayah paling selatan NKRI, kami mohonkan kepada Bapak untuk dapat dibangun monumen titik 0 (nol).

“Rote Ndao sebagai kawasan wisata baru dan berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat,” kata Andriko.

Andriko mewakili masyarakat NTT pada umumnya mengapresiasi Presiden Prabowo Subianto saat menjabat Menteri Pertahanan, telah membangun Politeknik Ben Mboi Univerisitas Pertahanan di Kabupaten Belu.

“Sebagai wujud nyata kecintaan Bapak Presiden untuk membangun generasi muda NTT yang berkualitas khususnya di daerah perbatasan.” jelasnya.

Untuk diketahui, Tanwir dan Milad telah di buka secara resmi oleh Presiden Prabowo Subianto. Usai membuka kegiatan itu, Presiden Prabowo langsung kembali ke Jakarta.

Prosesi Tanwir diagendakan akan berlangsung dari tanggal 4-6 di Universitas Muhammdiyah Kupang, yang diikuti oleh seluruh perwakilan Muhammdiyah dari seluruh wilayah di Indonesia.

Saat pembukaan Tanwir dan Milad Muhammdiyah ke-112 di Kota Kupang, presiden hadir didampingi sejumlah materi yang masuk dalam kabinet merah putih. (**)