EXPONTT.COM – Ratusan sepeda motor yang akan dikirim ke Nusa Tenggara Timur (NTT) disita anggota kepolisian dari Polsek Kawasan Laut Padangbai melakukan pemeriksaan di pintu masuk pelabuhan Padangbai.
Ratusan sepeda motor tersebut diselundupkan melalui pelabuhan Padangbai, Karangasem, Bali.
Penggagalan penyelundupan sepeda motor itu dilakukan selama tiga hari sejak 20 hingga 23 September 2021.
Dilansir dari radarbali, Selama tiga hari aparat berhasil mengamankan setidaknya 231 unit sepeda motor yang diangkut dengan truk.
Baca juga: Komplotan Pencuri Ternak Pimpinan Pecatan Polisi di Kupang Segera Diadili
“Dari hasil pemeriksaan, ada 48 unit yang tidak dilengkapi dokumen lengkap alias bodong,” ujar Kapolsek Kesatuan Pelaksanaan Pengamanan Pelabuhan (KP3) Padangbai Kompol I Made Suadnyana.
Di antaranya tidak dilengkapi STNK dan BPKB. Selain tidak dilengkapi dokumen lengkap, petugas kepolisian juga menemukan beberapa kendaraan antara nomor rangka dengan mesin tidak cocok.
Menurut Kompol Suadnyana, hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih jauh untuk memastikan dokumen kendaraan.
Pihaknya juga belum bisa memastikan apakah ada kaitannya dengan pidana karena bisa saja dokumen kendaraan masih ada di bank atau finance.
Baca juga:Warga Kota Kupang Mulai Krisis Air Bersih, Sopir Tangki Kebanjiran Order
“Kita belum bisa pastikan ada unsur pidana atau tidak karena masih dalam tahap penyelidikan. Karena bisa saja dokumen kendaraan masih ada di bank atau Finance. Tetapi kalau misalnya nanti pemilik sudah bisa menunjukkan semua dokumen kendaraan maka akan kami serahkan kembali,” tegas Suadnyana.
♦radarbali.id