Fransisco Bessi Resmi Jadi Penguji Taekwondo Tingkat Nasional, Baru Ada 2 di NTT

Fransisco Bessi bersama Ketua Umum Taekwondo Indonesia, Letnan Jenderal (Purn) TNI H. M. Thamrin Marzuki, S.Sos.

EXPONTT.COM – Fransisco Bernando Bessi, S.H., M.H., C.Me, CLA, resmi menjadi penguji taekwondo tingkat nasional.

Dirinya menjadi penguji taekwondo tingkat nasional usai dinyatakan lulus dalam pendidikan yang dilaksanakan Pengurus Besar (PB) Taekwondo Indonesia pada bulan Maret 2023 lalu di Bogor, Jawa Barat.

Atas raihan ini, kini NTT memiliki dua penguji taekwondo tingkat nasional yakni dirinya bersama Ferdinandus Da Cunha dari Kabupaten Sikka.

Baca juga: Bahas Peran Pemuda di Pesta Demokrasi, Ganjar Milenial Gelar Diskusi Bersama BEM Nusantara

Fransisco yang juga Ketua Pengurus Taekwondo NTT itu mengaku bangga dan menyebut ini merupakan dukungan taekwondo NTT terhadap program pemerintah terutama menyongsong PON 2028 yang akan diselenggarakan di NTT dan NTB.

Baca juga:  Dijadwalkan ke Kupang, Cristiano Ronaldo Akan Hadir di Kantor Gubernur NTT

Kyorugi atau wasit tanding taekwondo itu mengungkapkan, dengan adanya penguji nasional, maka peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) semakin baik pula di NTT.

Baca juga:  Besok Cristiano Ronaldo Tiba di Kupang, Dijemput Susy Katipana di Jakarta

“Karena selama ini belum ada penguji nasional di Provinsi NTT,” kata advokat kondang NTT itu.

Baca juga:  Pimpin Apel Kesadaran KORPRI, Sekda Kota Kupang Tekankan Semangat Pengabdian dan Profesionalisme

Selain itu, Mantan Ketua Persaudaraan Kupang Raya Yogyakarta (Perkuray) itu saat ini juga menjadi satu-satunya wasit Poomsae atau wasit jurus di NTT.♦gor

Baca juga: Dorong Pemulihan Ekologi di Momen Pemilu 2024, SIEJ Beri Rekomendasi Pada KPU, Bawaslu dan Parpol

Ikuti berita dari EXPONTT.com di Google News