EXPONTT.COM, KUPANG – Sebanyak 51 siswa siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 4 Kota Kupang melakukan kunjungan wisata pendidikan ke Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Pelayaran Kupang, Rabu, 22 Mei 2024.
Kedatangan para siswa SMP Negeri 4 Kupang yang datang didampingi oleh kepala sekolah dan enam guru kesiswaan, mendapatkan sambutan hangat dari taruna-taruni SMK Pelayaran Lasiana Kupang dan para guru dan kepala sekolah.
Mereka disambut dengan yel-yel dan penampilan drum band yang ditampilkan para taruna dan taruni SMK Pelayaran Kupang.
Baca juga: SMK Pelayaran Kupang Pamerkan Replika Kapal di Gebyar SMA/SMK 2023
Selain untuk wisata belajar, kunjungan wisata belajar ini juga untuk mengenal SMK Pelayaran Kupang yang merupakan satu-satunya sekolah kejuruan yang memiliki spesifikasi khusus di bidang kemaritiman.
Guru Kesiswaan SMP Negeri 4 Kupang, Funan Banunaek, yang mendampingi para siswa mengatakan dengan mengenal SMK Pelayaran Kupang, para siswa diharapkan memiliki referensi dan rencana untuk masa depannya.
“Jadi setelah tamat dari SMP, mereka jadi punya referensi untuk melanjutkan ke SMK Pelayaran,” ungkapnya disela-sela kunjungan.
Baca juga: Gandeng Lantamal VII Kupang, SMK Pelayaran Kupang Gelar Madabintal
Menurutnya, kunjungan ini sangat bermanfaat bagi para siswa SMP, karena dengan topografi NTT yang merupakan provinsi kepuluan, siswa jadi mengenal bahwa orang NTT tidak hanya di darat namun juga harus bisa memanfaatkan kekayaan laut.
“NTT ini provinsi kepulauan, anak-anak kita harus diperkenalkan dengan SMK Pelayaran,” tambahnya.
Kunjungan ini merupakan yang pertama kali bagi para siswa siswi SMP Negeri 4 Kupang. Funan Banunaek, berharap, kunjungan ini bisa menjadi agenda tahunan agar semua siswa bisa mendapatkan referensi untuk masa depannya. “Rencananya di tahun ajaran tahun depan bisa kembali dilakukan,” ungkapnya.
Baca juga: SMK Pelayaran Kupang Jajaki Kerja Sama Dengan KM Dharma Kartika V
Dalam kunjungannya, para siswa siswi SMP Negeri 4 Kupang diperkenalkan dengan berbagai pelajaran dan fasilitas yang ada SMK Pelayaran Kupang.
Mulai dari standar keselamatan diatas kapal, pengetahuan tentang membaca peta dan mengunjungi asrama SMK Pelayaran. Siswa SMP Negeri 4 Kupang juga berkesempatan melihat langsung dan merasakan simulasi kapal yang menjadi salah satu keunggulan SMK Pelayaran Kupang.

Kepala SMK Pelayaran Kupang, Jesica Sodakain, mengatakan, SMK Pelayaran ada untuk menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi NTT yang merupakan provinsi kepulauan.
Baca juga: Gubernur NTT Wujudkan Impian SMK Pelayaran Miliki Simulator Kapal
Dirinya menyebut dengan dibukanya kunjungan bagi siswa SMP di SMK pelayaran Kupang untuk memotivasi anak-anak untuk berkarir di dunia kelautan. “Jangan semua mau di darat saja, di laut juga,” ungkapnya.
Jesica Sodakain mengaku mendapatkan ide kunjungan wisata belajar ini dari Penjabat Wali Kota Kupang, Fahrensy Funay yang ia temui beberapa waktu lalu.
Dirinya menyebut saat ini, peserta didik di SMK Pelayaran Kupang didominasi dari kabupaten-kabupaten di NTT. “Dari Kota Kupang hanya sekitar 30 persen,” jelasnya.
Hal itu dikarenakan banyak siswa SMP di Kota Kupang yang belum mengetahui keberadaan SMK Pelayaran Kupang.
Ia menjelaskan, berbagai program yang ada di SMK Pelayaran ditampilkan dalam wisata belajar untuk memperkenalkan kepada para siswa SMP sebagai calon peserta didik SMK Pelayaran Kupang.
Jesica mengatakan, SMK Pelayaran saat ini telah memiliki simulator kapal dengan lisensi Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan. Ada pula berbagai ekskul yang juga bisa didapatkan oleh para peserta didik di SMK Pelayaran Kupang.
Berdiri sejak tahun 1992, lanjut Jesica, SMK Pelayaran telah menghasilkan SDM yang mumpuni siap kerja di bidang kelautan. “Biasanya saat mereka praktek, langsung diminta untuk bekerja di perusahaaan. Kalau baik begitu lulus langsung naik kapal,” tuturnya.
Baca juga: Gubernur NTT Wujudkan Impian SMK Pelayaran Miliki Simulator Kapal
SMK Pelayaran Kupang juga saat ini telah memiliki kerja sama dengan Lembaga Maritim Indonesia. “Jadi tamatan-tamatan terbaik, berkesempatan untuk melanjutkan ke Akdemi Maritim Medan dan bekerja di perusahaan mereka,” jelasnya.
Saat ini SMK Pelayaran Kupang dalam masa penerimaan peserta didik baru. “Kunjungan wisata belajar ini memberikan dampak besar. Kota Kupang bisa menyiapkan SDM khusus pelayaran yang lebih banyak lagi,” pungkasnya.♦gor
Baca juga: SMK Pelayaran Kupang Jajaki Kerja Sama Dengan KM Dharma Kartika V