Pemprov NTT Raih Rekor MURI di Peringatan HUT ke-66

Penjabat Gubernur NTT, Andriko Noto Susanto didampingi istri menerima Rekor MURI untuk Pemprov NTT, Jumat, 20 Desember 2024 / foto: ist

EXPONTT.COM, KUPANG – Pemerintah Provinsi NTT berhasil menorehkan prestasi membanggakan pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-66 Provinsi NTT tahun 2024 dengan mencatakan nama di Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) melalui Parade Exotic Tenun NTT.

Parade yang dilakukan serentak diseluruh kabupaten dan kota di NTT ini menjadi Parade Tenun Dengan Jenis dan Asal Daerah Terbanyak di Indonesia.

Sertifikat Rekor MURI diserahkan oleh Direktur Operasional MURI, Yusuf Ngadri kepada Penjabat Gubernur NTT, Dr. Andriko Noto Susanto dan Penjabat Ketua TP PKK Provinsi NTT, Santi Ambarwati, di Alun-Alun Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur NTT pada Jumat, 20 Desember 2024.

Kegiatan yang diinisiasi oleh Penjabat Gubernur NTT, Andriko Noto Susanto ini diikuti oleh ASN seluruh Perangkat Daerah Lingkup Pemprov NTT dan Pemkot Kupang, Perwakilan Pelajar PAUD, SD, SMA/SMK se-Kota Kupang, Instansi Vertikal, Universitas di Kota Kupang, Atlet bela diri, Lembaga keagamaan, Sektor Perbankan, BUMD dengan rute Start dari depan Kantor BI NTT kemudian Finish di Alun-Alun Rujab Gubernur NTT.

Baca juga:  Warga TTU Dihebohkan Anak Babi Berwajah Mirip Manusia

Untuk diketahui, Parade tersebut turut dilaksanakan secara serentak di 22 Kabupaten/Kota se-Nusa Tenggara Timur.

Dalam sambutannya Penjabat Gubernur NTT, menyampaikan, penyelenggaraan Parade Exotic Tenun NTT yang mengusung tema “NTT Bertenun” ini merupakan bagian penting dari Perayaan HUT ke-66 Provinsi NTT.

“Tenun merupakan identitas kultural sekaligus karya intelektual yang bernilai tinggi dari kaum perempuan NTT di pelosok-pelosok desa, yang diwariskan secara turun-temurun. Selain untuk melestarikan dan mempromosikan tenun NTT, kegiatan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan kecintaan masyarakat NTT terhadap nilai-nilai kultural yang telah lama dihidupi masyarakat NTT,” ungkap Andriko.

Baca juga:  Warga TTU Dihebohkan Anak Babi Berwajah Mirip Manusia

Lebih lanjut Andriko menyatakan, pada perayaan hari ulang tahun NTT ke-66 ini, Parade Exotic Tenun NTT berhasil meraih Rekor MURI.

“Pencapaian ini adalah kerja kita bersama, kita ingin Tenun NTT dapat menjadi suatu komoditas budaya super premium yang turut mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.

Sebelumnya Penjabat Ketua TP PKK Prov. NTT, Santi Ambarwati ketika membuka kegiatan Parade Exotic Tenun 2024, menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam mendukung suksesnya Parade tersebut.

“Selamat bergembira karena event ini adalah salah satu pesta rakyat yang dipersembahkan bagi Nusa Tenggara Timur. Saya berharap ini dapat menjadi ajang tahunan yang selalu dinantikan masyarakat NTT,” ungkapnya.

Baca juga:  Warga TTU Dihebohkan Anak Babi Berwajah Mirip Manusia

Sementara itu, Direktur Event Nasional dan Internasional Kemenparekraf/Baparekraf, Fransiskus Handoko mengapresiasi dan mendukung pelaksanaan Parade Exotic Tenun 2024 yang diharapkan menjadi event tahunan di NTT.

“Ini merupakan event yang luar biasa karena menampilkan 737 Motif Tenun dari seluruh NTT, saya harapkan terus diselenggarakan pada tahun-tahun berikutnya sehingga menjadi event tahunan di Nusa Tenggara Timur,” pungkasnya.

Turut hadir pada kegiatan ini Kepala Perwakilan BI Provinsi NTT, Agus Sistyo Widjajati, Penjabat Walikota Kupang, Linus Lusi dan Penjabat Ketua TP PKK Kota Kupang, Angela Lusi-Deran, Pimpinan Perangkat Daerah Lingkup Pemprov. NTT, Pimpinan BUMN dan BUMD, Ketua DWP Provinsi NTT, Carolina Maria A. Ondok-Lana dan Ketua BKOW Provinsi NTT, Andi Kumalawati, (*)