EXPONTT.COM, KUPANG – Pasangan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Viktor Laiskodat dan Julie Laiskodat memberikan beasiswa kepada 25 anak Nusa Tenggara Timur (NTT) berkuliah di IPMI Internasional Business School Jakarta.
Tahun 2025 menjadi tahun kedua program beasiswa gratis bagi anak NTT berkuliah di IPMI Internasional Business School Jakarta dijalankan pasangan Laiskodat ini.
IPMI International Business School merupakan pionir pendidikan Master of Business Administration (MBA) di Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 1984.
Angky Hanas, Tenaga Ahli Anggota DPR RI Viktor Bungtilu Laiskodat menyebutkan, beasiswa gratis bagi 25 anak NTT di IPMI International Business School ini merupakan program keluarga besar Bapak Viktor Bungtilu Laiskodat dan Julie Laiskodat.
Dirinya menyebut, program beasiswa gratis dari keluarga besar Viktor Bungtilu Laiskodat ini sudah berjalan selama dua tahun.
“Program ini merupakan bentuk kepedulian keluarga besar Viktor Bungtilu Laiskodat terhadap anak-anak NTT pada dunia pendidikan bisnis,” ungkap Angky kepada wartawan di Kota Kupang, Minggu, 10 Agustus 2025.
Selain memberikan biaya kuliah, Angky Hanas menuturkan, Keluarga Viktor Laiskodat juga memberikan biaya hidup selama studi.
“Jadi beasiswa gratis keluarga besar Bapak Viktor Bungtilu Laiskodat ini bukan hanya kuliah gratis saja, tapi semua kebutuhan mereka, mulai dari tempat tinggal, uang transportasi dari tempat tinggal ke kampus dan makan minum seluruhnya di tanggung oleh keluarga besar Bapak Viktor Bungtilu Laiskodat, mereka hanya bawa diri saja. Selain itu meraka ini ditanggung sampai selesai kuliah,” jelas Angky.
Lebih lanjut, Bunda Julie Laiskodat berharap, anak-anak NTT yang mendapatkan beasiswa gratis ini, setelah selesai kuliah bisa kembali ke NTT dan menjadi entrepreneur atau pengusaha.
“Bunda Julie Laiskodat berharap setelah mereka selesai kuliah, mereka bisa menjadi pengusaha di NTT nantinya. Karena IPMI Internasional Business School ini masuk 10 besar universitas unggulan di Indonesia, dan IPMI Internasional Business School juga salah satu universitas dengan jurusan bisnis dan full menggunakan bahasa Inggris,” pungkas Angky.(*)